Keluarga Tak Kasat Mata Kaskus PDF [TAMAT]



Diary Misteri - Keluarga Tak Kasat Mata [TAMAT]

Keluarga Tak Kasat Mata atau biasa disingkat KTKM adalah sebuah thread bergenre horror yang ditulis oleh Bonaventura D. Genta ( @gentayanginkamu ) dengan id kaskusnya yaitu intansegara. Thread ini dimulai pada 20 Maret 2016 dan berakhir setelah cerita ini mencapai part ke 13. Thread ini mendadak menjadi Viral setelah di share berbagai kalangan pihak hingga lebih dari 39.000x share.



Ceritanya tentang apa?

Di thread ini, kalian akan disuguhkan cerita tentang Genta yang mengalami berbagai pengalaman horror dan mistis di tempat kerjanya yang baru yang berada di Jogja. Kategori gangguannya mulai dari yang biasa aja sampe yang ga biasa (part2 akhir). Selebihnya bisa agan baca di PDF dibawah.

Mana link downloadnya?

Agan bisa download PDF Diari Misteri - Keluarga Tak Kasat Mata dengan mengklik tombol dibawah ini.


Playlist KTKM

List dibawah ini adalah list lagu lagu yang dipakai Genta sebagai pelengkap cerita.
  1. Ost.Kuntilanak - Kidung Lingser Wengi (Part 1)
  2. Peder B. Helland - Dark Scary Suspense Music ( Untuk Part 2 & 7 )
  3. Billie Holiday - Gloomy Sunday ( Part 3 )
  4. Sam Haynes - Hallowen HERE (Part 4 )
  5. My Funny Valentine - Alice Fredenham ( Part 5 )
  6. Mesin Penenun Hujan - Leilanifrau (Part 6)
  7. Alexandre Parent (Moggy) - Créatures Grotesques ( Part 9 )
  8. >Creepy Night Lullaby - freediehangoler ( Part 10 )
  9. Mariah Smiley 1 Set Scary Song HERE ( Part 11 )

Membuat Kontroversi.

Thread Keluarga Tak Kasat Mata ini menjadi kontroversi saat mencapai 3 Part terakhir yaitu part 11 12 dan part 13. Banyak kalangan yang menganggap bahwa 3 Part terakhir adalah bumbu cerita demi menyampaikan pesan untuk jangan bermain-main dengan bangsa Jin. Silakan baca page-page terakhir dari thread ini, kalian akan menemukan banyak user kaskus yang menganggap cerita ini hanya mengada-ngada aka HOAX.

Well, itu semua tergantung kalian. Kalian boleh menganggap  Kisah Keluarga Tak Kasat Mata Hoax atau sebagai True Story. Selama kalian menikmati dan bisa memetik pelajaran berharga dari kisah ini.

KTKM Dijadikan Buku!

Well, dibagian akhir thread ini Genta menulis bahwa cerita ini akan dinovelkan / dibukukan. Pastinya dengan alur dan tutur bahasa yang lebih rapi & tersusun secara baik. Genta bekerjasama dengan GagasMedia, KTKM sudah diterbitkan di Google Play Store. Kalian bisa mendapatkan buku ini dengan harga Rp. 55.000,00 saja.

Akhir Kata

Terlepas dari itu semua gua harap kalian bisa menikmati cerita KTKM dengan baik.
Show Comments